SIMETRI DAN TEORI GRUP

Simetri merupakan kejadian yang terjadi di alam. Bunga, tanaman, serangga, buah dan sayur memiliki unsur simetri tertentu. Selain di alam, unsur simetri sangat bermanfaat dalam sistem enginering pembangunan, seperti piramida di mesir, dan menara eiffel. Konsep simetri sangat bermanfaat dalam ilmu kimia. Dengan analisis simetri molekul, kita dapat memprediksi spektra IR, dan mendeskripsikan tipe orbital yang digunakan dalam berikatan, memprediksi optis aktif. Pendeskripsian molekul yang diklasifisikan berdasarkan tipe dan unsur simetrinya menjadi sangat penting untuk mengetahui optik aktif molekul dan vibrasi IR yang dimiliki molekul tersebut

Unsur Simetri dan Operasinya
Semua molekul mempunyai simetri mereka sendiri. Molekul atau objek lain terdiri dari unsur simetri. Seperti bidang cermin, sumbu rotasi, dan pusat inversi. Aktivitas refleksi, rotasi, atau inversi disebut operasi simetri. Suatu senyawa yang mempunyai unsur simetri tertentu harus memiliki keadaan yang sama setelah mengalami operasi simetri.
Indentity Operation (E) tidak terjadi perubahan terhadap molekul. Operasi identitas terjadi pada semua molekul meskipun molekul tersebut tidak mengalami unsur simetri lainnya.
Rotation Operation (Cn) operasi dengan sumbu rotasi 360°/n. Rotasi positif di lambangkan dengan searah jarum jam. Sebagai contoh CH3Cl memiliki unsur simetri C3 dimana sumbu rotasi pada ikatan C­—H. Dua kali operasi Cdapat juga dikatakan diputar 240° dan dapat dilambangkan C32, Begitu pula seterusnya. Sehingga dapat disimpulkan C33≡ E. Bila terdapat 2 atau lebih sumbu rotasi maka sumbu rotasi dengan nilai n tertinggi yang digunakan.
Reflection Operation (σ) molekul terdiri dari bidang cermin. Operasi refleksi merubah kiri dan kanan, jika perpindahan titik setelah operasi memiliki jarak yang sama sebelum refleksi dilakukan. Jika bidang cermin tegak lurus dengan sumbu rotasi disebut σh (horizontal). Bidang cermin yang searah dengan sumbu rotsi dilambangkan σv.
Inversion (i) merupakan titik yang bergerak kepusat molekul kearah yang berlawanan dari posisi awal dengan jarak yang sama dari titik awal. Contoh senyawa yang mempunyai unsur simetri inversi adalah konformasi stagger etana. Banyak senyawa yang terlihat seperti mempunyai unsur simetri tetapi ternyata hanya semu.


 
Rotation-Reflection operation (Sn) merupakan gabungan operasi simetri antara rotasi dengan rumus 360°/n diikuti dengan refleksi terhadap bidang cermin yang tegak lurus dengan sumbu rotasi. Unsur simetri ini dimiliki senyawa metana, atau senyawa dengan geometri tetrahedral dengan ligan yang sama. Metana mempunyai operasi simetri S4. S4 yang kedua ekuivalen dengan C2. Beberapa catatan menunujukkan bahwa operasi S2 sama dengan inversi, dan S1 sama dengan refleksi.


 Translate from
Mieesler, G. L., Paul J. F., Donald A.T., 2014, Inorganic Chemistry Fifth Edition, Pearson Education Inc, USA

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TATANAMA SENYAWA KIMIA

SIFAT DAN SISTEM AIR